KOMPRES HANGAT DAN AROMATERAPI LAVENDER DAPAT MENGURANGI NYERI PUNGGUNG PADA IBU HAMIL TRIMESTER III

dyah ayu wulandari, fery agusman mendrofa, ifana safitri

Abstract


Ibu hamil trimester III seringkali mengalami ketidaknyamanan yang salah satu diantaranya adalah nyeri punggung. Nyeri punggung merupakan nyeri yang terjadi pada area lumbosacral. Berdasarkan data yang diperoleh dari hasil survey pendahuluan di Puskesmas Bangetayu Semarang melaporkan pada tahun 2019 kunjungan K1 dan K4 mencapai 2.534 ibu hamil, keluhan nyeri punggung sebesar 35% pada trimester III. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pemberian terapi kompres hangat dan aromaterapi lavender terhadap penurunan nyeri punggung ibu hamil trimester III di Wilayah Puskesmas Bangetayu Semarang.
Jenis penelitian pra-eksperimen. Teknik pengambilan sampel menggunakan non-probability sampling dengan jumlah sampel sebanyak 18 orang. Median nyeri punggung ibu hamil Trimester III sebelum diberikan kompres hangat adalah 6.00, sedangkan sesudah diberikan kompres hangat median 3.50. Median nyeri punggung ibu hamil Trimester III sebelum diberikan aromaterapi lavender adalah 3.50, sedangkan sesudah diberikan aromaterapi lavender, dengan median 3.50. Ada pengaruh pemberian kompres hangat dan aromaterap lavender terhadap nyeri punggung ibu hamil trimester III di Wilayah Puskesmas Bangetayu Semarang (p-value=0,000). Simpulannya adalah kompres hangat dan aroamterapi lavender efektif menurunkan nyeri punggung ibu hamil trimester III di Wilayah Puskesmas Bangetayu Semarang.
Kata kunci : Kompres hangat, aromaterapi lavender, nyeri punggung, kehamilan trimester III

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.33666/jitk.v12i2.412

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




  
 Published by : Widya Husada Semarang University | ISSN : 2086-8510 (Print) | ISSN : 2655-5875 (Online)
  

INDEXED BY
 
MAP LOCATION