Hubungan Antara Paritas dan Umur Ibu Dengan Kejadian Perdarahan Postpartum Di RS Panti Wilasa Dr. Cipto Semarang Yakkum Cabang Semarang

CICILIA NINIK SULISTIYANI

Abstract


     Perdarahan postpartum adalah perdarahan yang terjadi setelah bayi lahir dimana perdarahan tersebut adalah perdarahan yang lebih dari normal yang mana telah menyebabkan perubahan tanda vital (sistolik < 90 mmHg, nadi > 100 per menit, kadar Hb < 8 gr%, muka terlihat pucat) faktor predisposisi terjadinya perdarahan postpartum adalah paritas, umur, gemeli, dan hidramnion.

     Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah “Apakah ada hubungan antara paritas dan umur ibu dengan kejadian perdarahan postpartum di RS Panti Wilasa Dr. Cipto Semarang”

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui distribusi responden berdasarkan paritas dan umur ibu, mengetahui distribusi responden yang mengalami kejadian perdarahan postpartum, untuk mengetahui hubungan antara paritas dan umur ibu dengan kejadian perdarahan postpartum.

     Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan retrospektif, metode pengambilan sampel yang digunakan adalah sampling jenuh, yaitu semua ibu nifas yang mengalami perdarahan postpartum di RS Panti Wilasa Dr Cipto Semarang selama kurun waktu tahun 2008. Instrumen penelitian menggunakan check list.

     Hasil penelitian menunjukkan bahwa uji statistik hubungan antara paritas dan umur ibu didapatkan X² Hitung sebesar 7,322 yang lebih besar dari X² Tabel dan nilai p value 0,026 yang lebih kecil dari α, sehingga ada hubungan antara paritas dengan kejadian perdarahan postpartum. Sedangkan pada uji statistik pada hubungan umur ibu dengan kejadian perdarahan postpartum diperoleh X² Hitung 0,000 yang lebih kecil dari X² Tabel dan nilai p value 1,000 yang lebih besar dari α, sehingga artinya tidak ada hubungan antara umur ibu dengan kejadian perdarahan postpartum.

Kata kunci : Perdarahan postpartum, paritas, umur

 

Relation Among Parity and Mother Ages With Postpartum Hemorrhages  Occurrences In Panti Wilasa Hospital Dr. Cipto Semarang Yakkum Semarang Branch

Postpartum Hemorrhages is hemorrhages that happened after baby born where the Hemorrhages which is more than normal which have caused change of vital sign (sistolic < 90 mmHg, artery > 100 per minute. rate of Hb < 8gr%, face seen to turn pale) predisposition factor the happening of postpartum hemorrhages is parity, age, gemeli, and hidramnion

     The internal issue formula of this research is " Is there any relation among mother age and parity with postpartum hemorrhages  occurrences in Panti Wilasa Hospital  Dr. Cipto Semarang.

     This research is aim to know responder distribution pursuant to mother age and parity, knowing natural responder distribution of postpartum hemorrhages  occurrences, to know relation among mother age and parity with postpartum hemorrhages  occurrences.

     This is quantitative research with retrospective approach, sample intake method that using saturated sampling, that is all natural parturition mother which have experience postpartum hemorrhages occurrences Panti Wilasa Hospital Dr Cipto Semarang during 2008. Check list is using on this research instrument.

     This research result indicate that statistical test of relation among mother age and parity got by X2 Count equal to 7,322 larger ones of X2 Tables and p value  0,026 which smaller than α, so that there is relation among parity with postpartum hemorrhages  occurrences. While at statistical test at relation of old age mother with postpartum hemorrhages  occurrences is obtained by X2 Count 0,000 which smaller than X2 Tables and p value 1,000 larger ones of α, so that its meaning there is no relation among mother age with postpartum hemorrhages  occurrences.

Keyword: Postpartumhemorrhages, parity, age.


Full Text:

PDF

References


Arikunto, Suharsimi. (2002). Proses Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: PT Rineka Cipta

Alimul, A. A (2003). Riset Keperawatan Dan Teknik Penulisan Ilmiah. Jakarta: Salemba Medika

Amirudin, Ridwan. (2007). Studi Kasus control Anemia Ibu Hamil. Available at : ttp:// www.ridwan amirudin.wordpress.com/2007/05/24/studi-kasus-kontrol-anemia-ibu

Azwar. A. (2004). Metodologi Penelitian. Jakarta : Pustaka Pelajar

Cahyono, I. E. (2000). Perbandingan Multipara Dan Grandemultipara Terhadap Kejadian Perdarahan Postpartum. Semarang : UNDIP

Chalik, TMA. (1998). Hemoragi Utama Obstetri dan Ginekologi. Jakarta : Widya Medika

Cunningham, F. Gardi dkk, (2001). Williams Obstetri. USA : McGraw-Hill

Depkes RI. (1996). Kedaruratan Postpartum. Jakarta : Depkes RI- Pusdiknakes

Depkes RI. (1999). Perdarahan Postpartum Materi Untuk Pengajar. Jakarta : Depkes RI, Pusdiknas dan Dirjen Pembinaan Kesehatan Masyarakat

Elisabeth, S. (2009). KB Turunkan Angka Kematian Ibu. Available at : http://www. Sinar Harapan. co.id/berita/0805/24/kesra 01.html (20 Maret 2009)

Friedman, Emanuel A. (1998). Seri Skema Diagnosis dan Penatalaksanaan Obstetri. Jakarta : Binarupa Aksara

Hacker & More. (2001). Esensial Obstetri dan Ginekologi. Jakarta : Hipokrates

Hasan, Iqbal. (2002). Pokok-pokok Materi Metodologi Penelitian dan Aplikasi. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Hasto. (2006). Anemia, Waspadai Gejala 5 L. Available at : http:www.kompas.co.id

Herlina dan Djamilus. (2006). Faktor Resiko Kejadian Anemia Pada Ibu Hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Bogor. Available at: http://www.bpps.dmk.depkes.go.id/?show=details news & kode=88 & tbl= info badan

Kasdu, Dini. (2005). Kesehatan Wanita Solusi Problem Persalinan. Jakarta : Puspaswara

Mansjoer, A. dkk. (2001). Kapita Selekta Kedokteran FKUI Jilid 1. Jakarta : Media Aesculapius

Manuaba, Ida Bagus Gde. (1998). Ilmu Kebidanan, Penyakit Kandungan, Dan Keluarga Berencana Untuk Pendidikan Bidan. Jakarta : EGC

Manuaba, Ida Bagus Gde. (1999). Memahami Kesehatan Reproduksi Wanita. Jakarta : Arcan

Manuaba, Ida Bagus Gde. (1999). Operasi Kebidanan Kandungan Dan Keluarga Berencana Untuk Dokter Umum. Jakarta : EGC

Manuaba, Ida Bagus Gde. (2001). Kapita Selekta Penatalaksanaan Rutin Obstetri Dan Ginekologi Dan KB. Jakarta : EGC

Mochtar, Rustam. (1998). Sinopsis Obstetri Jilid 1. Jakarta : EGC

Notoatmodjo, Soekidjo. (2005). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : PT Rineka Cipta

Nursalam & Parian, Siti. (2001). Pendekatan Praktis Metodologi Riset Keperawatan. Jakarta : CV Sagung Seto

Oxorn, Harry. (2003). Ilmu Kebidanan : Fisiologi Dan Patologi Persalinan Yogyakarta : Essentia Medica

PUSDIKNAKES. (2003). Konsep Asuhan Kebidanan. Jakarta : PUSDIKNAKES- WHO-JHPIEGO

Rayburn, W. F. (2001). Obstetri Dan Ginekologi. Jakarta : Widya Medika

Saifuddin, Abdul Bari. (2002). Buku Panduan Praktis Pelayanan Kesehatan Neonatal. Jakarta : YBPSP

Sugiyono. (2005). Statistika Untuk Penelitian. Bandung : CV Alfabeta

Statistik Indonesia. (2007). Konsep dan Definisi Umur Penduduk. Available at http//www.datastatistik-indonesia.com/content/view/210/210

Syakurah, Rizma Adlia. (2007). Abstrak Proporsi Perdarahan Pasca Persalinan di RSAB Az-Zahra Kota Palembang Provinsi Sulawesi Selatan Periode 1 Januari – 31 Desember 2006. available at: http://mabanget.wordpress.com/2007/07/03 pbr-ma-dan-ucapan-terima- kasihnya-p/

UNPAD. (1998). Obstetri Patologi. Bandung : Bagian Obstetri Dan Ginekologi FK UNPAD

Winkjosastro, Hanifa. (2002). Ilmu Kandungan. Jakarta : YBPSP

Winkjosastro, Hanifa. (2002). Ilmu Kebidanan. Jakarta : YBPSP

Yuniarti. (2007). Abstrak Hubungan Antara Perdarahan Postpartum Di Rumah Bersalin Kasih Ibu Pekalongan. Available at : http:// pusat data jurnal dan skripsi/2004.




DOI: https://doi.org/10.33666/jitk.v8i2.51

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




  
 Published by : Widya Husada Semarang University | ISSN : 2086-8510 (Print) | ISSN : 2655-5875 (Online)
  

INDEXED BY
 
MAP LOCATION