HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG GIZI DAN POLA MAKAN BALITA DENGAN STATUS GIZI BALITA DI DESA BRINGINSARI KECAMATAN SUKOREJO KABUPATEN KENDAL

Nana Rohana

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan ibu tentang gizi, pola makan balita dengan status gizi balita di Desa Bringinsari Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel sejumlah 68 orang dengan teknik proportionate random sampling. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner, formulir recall dan timbangan gantung. Hasil penelitian ini adalah : menunjukkan tingkat pengetahuan ibu balita di Desa Bringinsari sebagian besar kurang baik sebesar 41 orang (60,29%), pola makan balita di Desa Bringinsari sebagian besar kurang baik sebesar 35 balita (51,48%), status gizi balita di Desa Bringinsari sebagian besar gizi kurang sebesar 39 balita (57,35%). Ada hubungan antara pengetahuan ibu tentang gizi dan pola makan balita (p value 0,000), ada hubungan antara pola makan balita dengan status gizi balita (p value 0,001), ada hubungan antara pengetahuan ibu tentang gizi dan status gizi balita (p value 0,003). Perlunya pemantauan status gizi pada balita secara berkala sehingga keadaan status gizi balita dapat diketahui dan segera dilakukan penanggulangan apabila terjadi penurunan status gizi.

 

Kata kunci : Pengetahuan ibu tentang gizi balita, pola makan balita, status gizi balita

Full Text:

PDF

References


Almatsier, Sunita (2002), Prinsiip – Prinsip Ilmu Gizi, PT. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta

Arisman (2008), Gizi Dalam Daur Kehidupan, EGC, Jakarta

Baliawati, Yayuk Farida dkk. (2004), Pengantar Pangan dan Gizi, Penebar Swadaya, Jakarta

Depkes RI (2003), Pedoman Praktis Terapi Gizi Medis, Depkes RI, Jakarta

Depkes RI (2007), Pedoman Umum Gizi Seimbang, Depkes RI, Jakarta

Fakultas Teknologi Pertanian Institut Pertanian Bogor (2001), Pangan dan Gizi, Sagung Seto, Jakarta

Khomsan, Ali (2004), Peranan Pangan dan Gizi untuk Kualitas Hidup, PT. Grasindo, Jakarta

Mubarak, Iqbal dkk. (2007), Promosi Kesehatan : Sebuah Pengantar Proses Belajar Mengajar dalam Pendidikan, Graha Ilmu, Yogyakarta

Machfoedz, Ircham (2008), Metodologi Penelitian, Fitramaya, Yogyakarta

Moehji, Sjahmien (2002), Ilmu Gizi (Pengetahuan Dasar Ilmu Gizi), PT. Bhratara, Jakarta

Notoatmodjo, Soekidjo (2010), Metodologi Penelitian Kesehatan, Rineka Cipta, Jakarta

Paath, Erna Francin dkk. (2005), Gizi Dalam Kesehatan Reproduksi, EGC, Jakarta

Roedjito, Djiteng (2001), Kajian Penelitian Gizi, PT. Mediyatama Sarana Perkasa, Jakarta

Sediaoetama, Achmad Djaeni (2003), Ilmu Gizi untuk mahasiswa dan profesi, Dian Rakyat, Jakarta

Soegoto, Eddy Soeryanto (2008), Marketing Research (The Smart Way to Solve Aproblem), PT. Elex Media Komputindo Kompas Gramedia, Jakarta

Sugiyono (2002), Statistika untuk Penelitian, CV Alfabet, Bandung

Sugiyono (2007), Statistika untuk Penelitian, CV Alfabet, Bandung

Suhardjo (2003), Perencanaan Pangan dan Gizi, PT. Bumi Aksara, Jakarta

Suparisa, I Dewa Nyoman dkk. (2001), Penilaian Status Gizi, EGC, Jakarta

Waspadji, Sarwono dkk. (2003), Pengkajian Status Gizi Studi Epidemiologi, FKUI, Jakarta




DOI: https://doi.org/10.33666/jitk.v3i2.71

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




  
 Published by : Widya Husada Semarang University | ISSN : 2086-8510 (Print) | ISSN : 2655-5875 (Online)
  

INDEXED BY
 
MAP LOCATION